Kamis, 15 April 2021

Hasil lomba IKCC 2021

Lomba IKCC (International kids Coding Competition) Tahun 2021

Ini adalah ajang kedua kalinya kami dari kelas Coding is fun mengeirimkan peserta untuk lomba di International kids Coding Competition yang diikuti oleh 35 negara terdiri dari 548 sekolah dan 656 peserta lomba. 

Cuma kali ini kami hanya bisa mengirimkan 7 peserta dikarenakan siswa yang lainnya sedang konsentrasi dengan ujian sekolah karena mereka kelas 6 SD. Dan Alhamdulillah 3 siswa Coding is fun mendapatkan penghargaan Outstanding Animation atas nama:



Arya Pradita Mahardika dengan karya berjudul Shoot The Trash Game!

Sebastian Dirgantoro dengan karya berjudul A Camping Story

Tristan Adia Kaory dengan karya berjudul Save The City


Dan satu siswa dari kelas ekskul coding is fun SMP Alfa Centuri Bandung juga mendapatkan penghargaan Outstanding Script atas nama Herjuno Adhijanitra Wijaya denga udul karya "Test Game IKCC"

Semoga prestasi ini menjadi penyemangat belajar buat adik-adik di kelas Coding is fun dan sekaligus juga menjadi tantangan buat para pengajar untuk selalu dapat emberikan yang terbaik buat semua siswa.

SemangART Berkarya!
by Zulkifli Faiz

Label